Apakah Kualitas Velg HSR Bagus & Aman Digunakan?

velg hsr

Velg HSR merupakan produk lokal yang telah berstandar SNI, JWL dan VIA. Velg aftermarket ini memiliki beragam model untuk semua jenis mobil. Sehingga akan memudahkan konsumen dalam memilih sesuai kebutuhan dan keinginan. Velg HSR Wheel memiliki beragam aliran, seperti velg JDM, velg retro/classic, velg stance, velg street racing, dan velg racing. Selain itu, kamu juga bisa melakukan custom velg HSR agar berbeda dengan yang dimiliki orang lain.

Sedangkan untuk kualitasnya sendiri sudah terbukti aman dan tangguh karena telah berstandar SNI. Velg HSR juga bisa digunakan untuk drifting. Hal ini dibuktikan setelah Akbar Rais, sang drifter nasional menggunakannya dalam ajang balap drifting. Sehingga, untuk kualitas dan ketaguhannya tidak perlu diragukan lagi.

Baca Juga: Tampil Beda dengan Velg Custom dari HSR Wheel

Kenapa Harus Menggunakan Velg HSR ?

Velg HSR sering kali digunakan untuk modifikasi pada kaki-kaki mobil. Sebab, velg HSR sudah memiliki 1000 jenis model dengan tipe ring yang bervariasi dan lengkap, kamu bisa menemukan velg ukuran ring 14, ring 15, ring 16, ring 17, ring 18, ring 19, ring 20, ring 21 dan ring 22.

Sehingga akan membuat kendaraanmu tampil lebih sporty terutama di bagian kaki-kaki mobil. Velg HSR bisa digunakan untuk segala jenis mobil, baik mobil LCGC, mobil JDM, mobil MPV, mobil SUV, dan lain sebagainya. Untuk harganya sendiri masih cukup terjangkau sesuai dengan kualitas yang diberikan.

Jadi, jangan pernah ragu untuk menggunakan velg HSR pada kaki-kaki mobilmu. Kamu bisa membeli velg HSR pada toko cabang terdekat di kotamu atau melalui marketplace. Tidak hanya itu saja, HSR Wheel juga memberikan free maintenance bagi kamu yang membeli velg atau ban mobil baik datang secara langsung ke diler resmi maupun melalui marketplace.

Kelebihan Velg HSR

1. Telah Teruji Kualitasnya

Velg HSR telah teruji kualitasnya, hal ini dibuktikan dengan berhasilnya HSR Wheel lulus uji sertifikasi SNI (Indonesia) dan JWL (Jepang). Selain itu, velg HSR juga telah digunakan oleh pembalap nasional dan drifter nasional serta digunakan untuk ajang balapan.

Sedangkan untuk produk velg HSR Forged telah digunakan pada mobil JDM di California, Amerika Serikat. Seorang desainer Internasional, John Leu pernah melakukan uji coba velg HSR Forged dengan melalui jalanan yang berlubang dan berelok-kelok namun performa dan kualitasnya tetap terbukti mumpuni.

2. Memiliki Banyak Jenis Desain

Velg HSR telah memiliki banyak jenis desain velg modern maupun classic yang bisa digunakan untuk semua jenis mobilmu. Sehingga akan membuat tampilan mobilmu terlihat lebih menarik daripada sebelumnya. Contoh velg original desain dari HSR Wheel antara lain : MYTH Series, NX Series, BOROKO Series, INVATION Series, RAI-S Series, HRN Series dan lain sebagainya.

3. Harganya Terjangkau

Harga velg HSR masih terbilang cukup terjangkau untuk berbagai kalangan tergantung dengan jenis ukuran ring dan desainnya. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan free maintenance setiap pembeliana velg maupun ban mobil melalui diler cabang HSR ataupun marketplace.

Nah itu, kelebihan dari velg HSR. HSR Wheel telah memiliki 100 cabang yang tersebar dari berbagai kota yang ada di seluruh Indonesia. Sehingga akan memudahkan kamu untuk membelinya. Selain menjual velg dan ban mobil, HSR Wheel juga menyediakan berbagai macam aksesoris kaki-kaki mobil lainnya seperti lowering kit dan BBK. Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk HSR Wheel, kamu bisa cek instagram kami di @hsr_wheel atau chat via WA: +6281196212691

Baca Juga: Modifikasi Honda CRV Gen 3 Pakai Velg HSR, Agar Makin Racing!

 

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan