Cara Menghemat Bahan Bakar Minyak (BBM) Pada Mobil

Cara menghemat bahan bakar minyak

Sebagai pemilik kendaraan bermotor khususnya mobil, penggunaan bahan bakar adalah salah satu hal yang wajib diperhatkan. Selain harganya semakin mahal, dengan berkendara secara sembarangan juga bisa membuat bahan bakar cepat habis. Cara menghemat bahan bakar minyak pada mobil sendiri cukup dengan berkendara yang baik.

Cara Menghemat Bahan Bakar Minyak

Lalu, bagaimana cara agar penggunaan bbm menjadi hemat dan tidak boros? Dikutip melalui laman resmi Kumparan, berikut beberapa tips mengemat bahan bakar minyak yang tentunya bisa kamu coba.

1. Atur Ritme Saat Akselerasi

Hal pertama yang harus kamu lakukan sebagai pengemudi mobil agar konsumsi bahan bakar bisa hemat adalah dengan mengatur akselerasi mobil saat berkendara. Hindarilah menginjak pedal gas dengan dalam dan kurangi penggunaan teknik kickdown pada mobil matik.

Menginjak pedal gas ada baiknya secara perlahan, jangan langsung diinjak secara spontan dan mendadak. Dengan menginjak gas secara perlahan, maka konsumsi bahan bakar pun bisa dikendalikan hingga 11 persen banyaknya.

2. Kurangi Akselerasi dan Deselerasi

Cara menghemat bahan bakar minyak selanjutnya adalah dengan menerapkan teknik eco driving. Yaitu dengan berkendara menghindari injakan pedal gas dan juga pedal rem secara mendadak. Salah satu cara untuk meminimalisir injakan pedal yang mendadak adalah dengan berkendara di kecepatan yang stabil dan jangan lupa menjaga jarak dari mobil di depan.

3. Gunakan Engine Brake

Selain meminimalisir akselerasi dan juga deselarasi, kamu juga perlu memanfaatkan fungsi engine brake pada saat melakukan deselarasi. Dengan menggunakan teknik ini, maka akan membantu untuk menghentikan pasokan bahan bakar ke ruang mesin. Kamu juga bisa menghemat pengeluaran bahan bakar hingga 2 persen hanya dengan menggunakan teknik ini.

4. Nyalakan AC Seperlunya

Selanjutnya adalah kamu perlu memahami untuk menggunakan AC mobil seperlunya saja. Hindari penggunaan AC di suhu yang terlalu dingin. Dengan mengaktifkan AC di suhu dingin, maka hal tersebut akan membuat kinerja mesin menjadi berat dan juga berdampak pada bahan bakar yang menjadi banyak terbuang.

Ada baiknya setel suhu AC di angka 25 derajat saja, dengan membatasi suhu tersebut maka kamu bisa menghemat konsumsi bahan bakar hingga 12 persen.

5. Perhatikan Tekanan Angin Ban

Cara mengehamt bbm kendaraan yang terakhir adalah dengan memerhatikan kondisi tekanan angin ban mobil. Apabil tekanan angina tidak sesuai dengan anjuran pabrikan, maka akan berpotensi kinerja mesin mobil menjadi lebih berat. Beratnya kinerja mesin ini akan berdampak pada kebutuhan bbm yang meningkat. Dengan mengabaikan kondisi tekanan angin ban, maka konsumsi bahan bakar akan membengkak menjadi 2 hingga 4 persen.

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan