5 Jenis Kain Lap Mobil yang Wajib Diketahui

Kain Lap Mobil

Jenis Kain Lap Mobil – Melakukan perawatan mobil adalah hal yang wajib dilakukan oleh kamu sebagai pemilik kendaraan. Merawat mobil kesayangan diibaratkan dengan merawat sebuah seni, harus dilakukan dengan lembut dan penuh kasih sayang. Maka dari itu, kamu perlu mengenali beberapa macam kain lap mobil.

Mungkin untuk kamu ini terlihat sepele, namun kamu perlu mengetahuinya agar tidak salah menggunakan lap untuk mobil kesayangan. Banyaknya jenis lap mobil ini diperuntukan untuk membersihkan setiap panel yang memiliki material berbeda-beda. Maka dari itu, hadirnya banyak jenis lap mobil ini untuk membersihkan perbedaan material pada mobil kamu.

Jenis-Jenis Kain Lap Mobil

Dan langsung saja, berikut di bawah ini adalah beberapa macam kain lap mobil beserta fungsi dan kegunaannya :

1. Lap Chamois Kecil

Lap chamois ukuran kecil ini memiliki sifat yang sangat lentur dan daya serap yang sangat tinggi. Peran dari lap chamois kecil ini adalah sebagai lap pengering untuk permukaan mobil setelah dibilas. Setidaknya kamu perlu memiliki lap chamois kecil ini untuk mengeringkan velg dan juga ban setelah dicuci. Jangan gunakan lap jenis ini untuk permukaan bodi mobil dan juga kaca.

2. Lap Chamois Besar

Secara bahan memang sama dengan lap chamois ukuran kecil, yang membedakan hanya ukurannya saja. Kamu bisa menggunakan lap chamois ukuran besar ini untuk permukaan bodi mobil dan juga kaca.

3. Lap Microfiber

Kain lap jenis microfiber sering digunakan untuk proses finishing setelah air sudah dikeringkan dengan lap chamois. Lap microfiber juga bisa digunakan untuk membersihkan debu pada kaca mobil. Hal ini dikarenakan lap microfiber meiliki kandungan bahan 70 persen polyester dan juga 30 persen poliamid, maka dari itu lap ini sangat cocok untuk membersihkan panel di dalam kabin mobil.

Sebut saja seperti dashboard mobil, door-trim, hingga bagian interior lain bisa dibersihkan menggunakan lain. Asalkan dengan catatan lap yang digunakan dalam kondisi kering.

4. Lap Katun

Lap jenis ini perlu kamiu miliki dan disimpan di dalam bagasi mobil. Lap ini sendiri bisa kamu buat sendiri dengan menggunakan kaos bekas yang sudah tidak digunakan untuk digunakan menjadi lap katun. Penggunaan lap ini bisa kamu aplikasikan untuk membersihkan ruang mesin ataupun bagian lain yang terkena kotoran oli atau bensin.

Selain bagian yang kotor di ruang mesin, lap ini juga bisa kamu gunakan untuk membersihkan bagian di kolong ataupun area tutup bensin mobil.

5. Mitt Microfiber

Kain lap jenis ini adalah perpaduan dari chamois dan juga lap microfiber. Lap mitt memiliki bahan dengan tekstur lembut yang ada dibagian dalamnya. Hasil penggabungan ini membuat lap mitt dapat digunakan untuk mencuci dan juga mengeringkan mobil sekaligus.

Untuk kamu yang ingin membeli lap microfiber berkualitas dan juga terjangkau, kamu bisa memilikinya dengan membeli produk HSR Formula yaitu Zero Scratch. Produk HSR Formula ini dibuat dengan bahan dan tekstur yang sangat lembut, sehingga saat digunakan tidak menyebabkan goresan pada mobil.

Kain Zero Scratch ini bisa digunakan secara dua sisi atau dual-sided yang keduanya memiliki daya resap yang tinggi (highly absorbent). Kain ini sangat baik untuk menyerap cairan dan kotoran kecil dengan mudah dan cepat (traps dirt & dust easily).

Dapatkan HSR Formula Zero Scratch hanya melalui diler resmi HSR Wheel yang ada di seluruh Indonesia, atau kamu juga bisa mendapatkannya melalui marketplace official Tokopedia.

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan