Komponen Transmisi Otomatis dan Cara Kerjanya

Komponen Transmisi Otomatis

Komponen Transmisi Otomatis – Kendaraan bermotor seperti mobil dengan sistem transmisi otomatis semakin diminati oleh konsumen. Hal tersebut dikarenakan kemudahan dan juga cara kerja mobil otomatis lebih simpel dibandingkan mobil yang menggunakan transmisi manual. Mobil transmisi otomatis juga tak perlu lagi mengoper gigi serta menginjak kopling, pengemudi hanya perlu fokus kepada pedal rem dan juga gas saja.

Walaupun lebih mudah digunakan, kamu jperlu memahami cara kerja mobil otomatis agar ketika mengemudikannya bisa optimal. Selain itu juga kamu akan terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti terjadi laka yang diakibatkan tidak memahami mekanisme tuas transmisi pada mobil matic tersebut.

Cara Kerja Mobil Matic

Memahami cara kerja mobil dengan transmisi otomatis adalah hal yang penting agar lebih memudahkan proses perawatannya. Sebenarnya, mekanisme transmisi otomatis memiliki fungsi yang tak berbeda dengan gigi rasio transmisi manual yang bekerja dengan merubah rasio putaran turbin ke roda. Sistem ini juga identik dengan tuas persneling yang memiliki fungsi untuk menjalankan mobil.

Perbedaannya hanya pada fisiknya saja. Pada mobil dengan transmisi manual, terdapat dua baris roda gigi. Sedangkan untuk mobil transmisi otomatis, hanya memiliki satu roda gig yang dikelilingi oleh beberapa roda gigi yang lebih kecil.

Ketika transmisi otomatis pada mobil bekerja, maka baling-baling pertama akan berputar lalu memompa oli transmisi pada ruang hampa. Tekanan oli tersebut akan menggerakkan turbin dan juga memberi peningkatan torsi ke turbin ketika RPM mesin meningkat. Dan pada pasarnya, perpindahan gigi dilakukan secara otomatis pada kecepatan yang sesuai dengan kondisi kendaraan.

Daftar Komponen Transmisi Otomatis

Selain perbedaan desain fisik dan juga cara kerja, mobil dengan transmisi otomatis memiliki komponen yang berbeda dengan mobil bertipe transmisi manual. Untuk mengetahui lengkapnya bisa kamu simak di bawah ini :

Torque Converter

Komponen ini terpasang pada input shaft transmisi dan dikencangkan menggunakan baut pada flywheel crackshaft. Komponen ini juga diisi dengan ATF (minyak transmisi otomatis) yang dapat memperbesar momen mesin yang diteruskan pada sisi transmisi. Komponen ini juga berperan sebagai kopling otomatis yang mampu memindah dan juga memutus momen mesin terhadap transmisi

Planetary Gear Unit

Komponen ini digunakan ketika menaikkan ataupun menurunkan kecepatan mobil, karena memang komponen ini bekerja untuk menghasilkan tenaga dan juga menggerakkan kendaraan. Bagian penting dari komponen ini adalah brake yang bergerak untuk mendapatkan perbandingan gigi yang dibutuhkan oleh mobil. Brake juga dapat dioperasikan dengan menggunakan tekanan hidrolik.

Hydraulic Control Unit

Komponen ini berfungsi untuk mengendalikan kinerja brake dan juga kopling transmisi otomatis dengan menggunakan tekanan yang berasal dari pompa oli. Komponen ini menggunakan oil pan reservoir fluid untuk meningkatkan tekanan hidrolis. Dan juga beberapa katup serta pipa yang mengalirkan minyak transmisi pada bagian kopling, brake serta bagian lain dalam mekanisme transmisi otomatis.

Manual Linkage

Mobil dengan transmisi otomatis menggunakan dua linkage yang memungkinkan sistem transmisi dikendalikan secara manual oleh pengemudi. Manual linkage merupakan komponen berwujud selector level dilengkapi kabel, akselerator, dan juga kabel throttle.

Automatic Transmission Fluid (ATF)

Komponen ini dikenal dengan nama oli transmisi yang terdiri dari beberapa bahan tambahan untuk melumasi transmisi. Kamu harus menggunakan ATF yang sudah ditentukan oleh produsen mobil, karena jika tidak sesuai standar, maka bisa mengakibatkan terganggunya kinerja sistem transmisi. Pemeriksaan rutin dan konsistem pada komponen ini juga perlu dilakukan untuk menjamin bahwa sistem transmisi bekerja secara optimal.

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan