Melihat Kelebihan dan Kekurangan Toyota Calya

Kelebihan dan Kekurangan Toyota Calya

Toyota Calya adalah mobil model MPV (Multi Purpose Vehicle) yang memiliki ruang kabin yang luas dan juga nyaman. Mobil ini sering dibandingkan dengan kembarannya yaitu Daihatsu Sigra, bahkan tidak sedikit yang tertipu oleh kedua kembaran ini yang memang memiliki tampilan dan spesifikasi yang hampir mirip. Lalu, apa saja kelebihan dan kekurangan Toyota Calya ini?

Toyota Calya ini juga termasuk mobil MPV LCGC (Lost Cost Green Car) yang memang dikenal dengan mobil ramah lingkungan dengan harga yang terjangkau. Toyota Calya sendiri menjadi LCGC yang paling sering dicari karena kapasitas penumpangnya yang besar membuatnya cocok menjadi mobil keluarga.

Kelebihan dan Kekurangan Toyota Calya

Namun,sebelum memutuskan untuk membeli Toyota Calya. Sebaiknya kamu perlu mengetahui kelebihan dan kekurangan dari mobil LCGC ini. Untuk mengetahuinya, kamu bisa simak ulasannya di bawah ini :

Kelebihan Toyota Calya

Eksterior Sporty

Toyota Calya, terutama tipe G memiliki eksterior yang jauh lebih keren dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Dengan ditambah adanya grill dan juga pintu belakang mampu membuat mobil ini menjadi lebih kokoh dan juga gagah. Selain itu, untuk bumper bagian depannya juga dibuat besar dan terkesan lebih sporty.

Headlamp LED

Dengan dibekali teknologi LED pada bagian headlampnya, maka kualitas pencahayaan yang dimiliki mobil ini juga sangat baik. Selain itu, headlamp ini didesain dengan tampilan yang stylish dan juga modern.

Fitur Entertainment

Untuk urusan entertainment, Toyota Calya sudah dibekali Audio Steering Switch yang memudahkan pengemudi untuk memutar, mengganti, dan menghentikan lagu hanya dari kemudi saja. Kemudian ada juga head unit yang sudah menggunakan touchscreen yang bisa mengakses semua fasilitas hiburan yang ada di mobil ini.

Ruang Kabin Luas

Toyota Calya sendiri memiliki ruangkabin yang cukup luas sehingga mampu membawa hingga 7 orang penumpang. Selain ruang kabin yang luas, ruang bagasi dari Toyota Calya ini juga memiliki kapasitas yang luas dan cocok menjadi mobil ketika ingin pergi bertamasya.

Kekurangan Toyota Calya :

Tidak Ada Upgrade Pada Mesin

Untuk sebagian orang, hal ini memang bukanlah sebuah kekurangan. Namun untuk seseorang yang mengutamakan performa, ini mungkin bisa menjadi masalah karena mesin Calya terbaru tidak ada perubahan sama sekali dengan generasi sebelumnya.

Belum Menggunakan Transmisi CVT

Kekurangan selanjutnya ialah mobil Toyota Calya masih belum memiliki transmisi CVT seperti mobil lainnya. Hal tersebut membuat penumpang yang terbiasa menggunakan mobil dengan transmisi otomatis tidak memilih mobil ini untuk mobil hariannya.

Dan itu dia kelebihan dan kekurangan mobil Toyota Calya, semua pilihan tergantung dengan kebutuhan dan kemampuan masing-masing. Semoga bermanfaat.

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan