10 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah 100 Juta yang Bagus dan Irit!

Rekomendasi Mobil Bekas

Membeli mobil bekas tidak semudah membeli mobil baru. Ada banyak pertimbangan yang perlu diperhatikan saat hendak membeli mobil bekas. Diantaranya dengan mengecek performa mesin, spesifikasi mobil, harga mobil, dan dokumen-dokumen penting (BPKB, STNK, faktur mobil bekas, dll).

Nah, bagi kamu yang ingin membeli mobil bekas dengan harga di bawah 100 juta rupiah untuk mudik saat lebaran Idul Fitri. Kamu wajib membaca artikel di bawah ini sampai habis ya teman-teman HSR Wheel. Karena kami akan mengulas secara rinci mengenai spesifikasi mobil, harga, maupun tampilannya. Sehingga bisa kamu jadikan referensi untuk membeli mobil bekas yang paling pas sesuai kebutuhan.

10 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah 100 Juta yang Bagus untuk Dibeli

Sebelum membeli mobil bekas, perlu sekali untuk mengecek kondisi mobil, spesifikasi mobil, atau bahkan dokumen-dokumen mobil. Sebab apabila terlalu terburu-buru dalam membeli mobil, biasanya akan mengecewakan. Penyebab utamanya sering kali karena kurang teliti dalam memilihnya. Berikut ini 10 mobil bekas di bawah 100 juta yang bagus untuk kamu beli. Simak sampai akhir ya!

1. Toyota Yaris

Toyota Yaris Cross

Rekomendasi mobil bekas di bawah 100 juta yang Bagus

Toyota Yaris memiliki tampilan luar yang sporty dan modern. Dengan desainnya yang elegan dan modern sesuai dengan selera anak muda. Pada bagian depan, sudah ada lampu LED Headlamp khusus Toyota Yaris tipe GR dengan bentuk yang tajam. Tidak hanya itu saja, Toyota Yaris juga telah menggunakan LED Fog Lamp yang berguna sebagai cahaya disaat musim hujan atau berkabut.

Untuk bagian kaki-kaki mobil, Toyota Yaris telah menggunakan velg alloy yang berukuran 16 inci dengan gaya two tone machining. Sedangkan untuk bagian dalam mobil telah dilengkapi dengan berbagai fitur yang menarik sehingga membuat penumpang menjadi lebih nyaman. Mobil ini juga dapat menampung hingga 5 orang, sehingga masih dapat digunakan untuk berpergian jauh.

Mobil ini telah menggunakan mesin 2NR-FE tipe DOHC Dual VVT-i dengan 4 silinder yang berkapasitas 1.496. Dilengkapi dengan dua transmisi, yaitu transmisi manual dengan 5 percepatan dan transmisi otomatis (CVT) dengan 7 percepatan. Tenaga yang dihasilkan sebesar 107 PS per 6.000 RPM dengan torsi maksimum 14.4 Kgm per 4.200 RPM.

Harga Mobil Bekas Toyota Yaris S Limited tahun 2010 Rp 95 Juta – Rp 100 Juta.

2. Nissan March 1.2 XS A/T 2013

Nissan March 1.2 XS AT 2013

Nissan March 1.2 XS A/T 2013 merupakan salah satu mobil hatchback yang dapat menampung hingga 5 orang penumpang. Secara eksterior mobil ini terlihat sangat stylish, modern, dan mungil sehingga menarik cukup banyak minat masyarakat, terutama sebagai mobil pertama.

Selain itu, Nissan March 1.2 XZ A/T 2013 menggunakan desain atap dengan lekukan, seperti  boomerang agar dapat mengurangi booming noise dan membantu menjaga kestabilan mobil. Nissan March 1.2 SX menggunakan ukuran ban mobil 175/60/R15.

Sedangkan untuk bagian interiornya, mobil ini memiliki kabin yang luas dengan fasilitas jok mobil yang lembut. Sehingga akan membuat pengemudi dan penumpang nyaman. Tidak hanya itu juga, mobil ini juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur kenyamanan dan keselamatan.

Diantaranya ada Anti-lock Braking System (ABS) yakni sistem pencegahan roda terkunci saat rem mendadak, Electronic Braking Distribution (EBD) dan Brake Assist (BA) yang membuat pengereman menjadi lebih baik. Selain itu, kapasitas mesin mobil ini juga tidak jauh beda dengan mobil-mobil keluaran terbaru.

Kapasitas mesin Nissan March 1.2 SX, yaitu 1.2 Liter (1.198 cc) dengan konfigurasi 3 silinder segaris, double over-head camshaft (DOHC), dan dilengkapi dengan valve timing control (VTC).  Tenaga yang dikeluarkan sebesar 78 PK pada 6.000 putaran mesin per menit (rpm) dan torsi maksimum sebesar 106 Nm pada 4.400 rpm.

Harga mobil bekas Nissan March 1.2 XS A/T 2013 sebesar Rp 97 juta.

3. Nissan Grand Livina SV 2014 AT

Nissan Grand Livina SV 2014 AT

Nissan Grand Livina 2014 tersedia dalam dua varian, yaitu Nissan Grand Livina 1.6L 4AT (105 HP) dan Nissan Grand Livina 1.8L 4AT (126 HP). Secara eksterior, mobil ini memiliki tampilan yang luxury meski belum menggunakan desain V-Shape khas Nissan.

Pada bagian depan, terdapat grill chrome dengan headlamp dan foglamp yang masih memakai lampu halogen. Sementara itu, ketinggian ground clearance mobil ini sama dengan mobil sedan dengan ukuran velg alloy yang digunakan berukuran 16 inci.

Apabila dilihat dari segi interior, mobil ini terbilang cukup luas sehingga mampu menampung 5 orang dan cocok digunakan sebagai mobil keluarga. Mesin yang digunakan juga cukup bagus, yaitu 1.500cc HR15DE dengan teknologi Dual CVTC dan 4 silinder. Pada mesin 1.500cc mampu menghasilkan tenaga 107 horsepower dan torsi mencapai 148 Nm.

Harga Mobil Bekas Nissan Grand Livina 2014 Rp 99 juta.

4. Toyota Vios 1.5 G 2008

Toyota Vios 1.5 G 2008

Toyota Vios keluaran 2008 masih menggunakan desain eksterior yang sederhana dan belum terlalu banyak penambahan akesoris mobil. Pada bagian depan terdapat grill yang membuat mobil ini terlihat lebih menawan dan elegan.

Tidak hanya itu juga, mobil ini telah dilengkapi dengan fog lamp (lampu kabut) dengan desain kuno. Meski begitu hasil pencahayannya terlihat terang seperti cahaya pada lampu-lampu mobil keluaran terbaru.

Toyota Vios 1.5 G memiliki kapasitas mesin 1.5L, 4 silinder, DOHC 16 katup. Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga sebesar 106,5 hp pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi maksimal 142 Nm pada putaran 4.200 rpm. Transmisi yang dipakainya, yaitu transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan.

Nah, kamu bisa membeli mobil bekas Toyota Vios 1.5 G 2008 seharga Rp 95 juta.

5. Suzuki Grand Vitara 2.0 JX

Suzuki Grand Vitara 2.0 JX

Suzuki Grand Vitara 2.0 JX merupakan salah satu mobil SUV yang memiliki penampilan elegan dan mewah. Namun kesan gagah masih terlihat dengan jelas. Karena Suzuki Grand Vitara 2.0 JX telah dilengkapi dengan fitur HID (High-Intensity Discharge) head lamps & auto leveling, Dengan velg standarnya berukuran 17 inci.

Cahaya lampu yang dihasilkan terlihat lebih jelas dan terang (dari lampu halogen), fokus cahaya juga lebih terlihat presisi dengan area distribusi penyinaran yang luas namun tidak menyilaukan pandangan dari pengendara lain. Mobil ini telah dilengkapi dengan fitur-fitur pendukung, seperti radio, connertor, AC, dan lain sebagainya yang mampu membuat pengemudi semakin nyaman.

Mesin yang digunakan berkapasitas 2.000 cc dengan empat silinder dan 16 katup (DOHC). Sehingga mampu menghasilkan tenaga sebesar 4 ps pada 6000 rpm dan torsinya sebesar 183 Nm pada 4.000 rpm

Harga Mobil Bekas Suzuki Grand Vitara 2.0 JX Rp 83 juta

6.  Daihatsu Ayla 1.0 D

Daihatsu Ayla 1.0 D

Daihatsu Ayla D Hatchback memiliki tampilan luar yang terkesan sporty dengan bumper bagian depan yang memiliki warna mirip dengan bodi mobilnya. Disamping itu, terdapat grill yang berwarna hitam dan membuat kesan sportynya terlihat semakin menonjol.

Mesin Ayla D berkode 1KR-DE. Artinya, berkonfigurasi 3-silinder segaris 998cc. Ukuran (Diameter x Langkah) 71 x 84 mm. Perbandingan ukuran yang tak terpaut jauh, membuat mesin bermain di putaran tengah. Terbukti, tenaga maksimum yang dikeluarkan sebesar 65 PS dicapai pada 6.000 rpm dan torsi 86 Nm di 3.600 rpm. Memang tenaga dan torsinya kecil, tapi cukup untuk menopang bobot yang hanya 770 Kg.

Harga Mobil Bekas Daihatsu Ayla 1.0 D Rp 93 juta

7. Datsun GO T 2015

Datsun GO T 2015

Datsun GO T memiliki tampilan luar yang sporty dan menawarkan teknologi X-Tronic CVT agar bisa meningkatkan kenyamanan dan pengalaman baru dalam berkendara. Pada bagian interior, mobil ini memiliki tampilan kabin yang menarik dengan adanya sistem audio di segmen LCGC.

Selain itu, pada bagian dalam mobil telah dilengkapi dengan speedometer agar lebih memudahkan pengendara dalam memantau kondisi mobil. Kapasitas mesinnya 1198 cc dengan konfigurasi 3 silinder segaris, 4 valve, DOHC. Dengan tenaga yang dihasilkan sebesar  67 hp dengan torsi 104 Nm dan transmisi  5-Speed Manual.

Harga Mobil Bekas Datsun Go T 2015 Rp 79 Juta

8. Suzuki S-Presso 1,0 2023

Suzuki S-Presso 1,0

Suzuki S Presso masuk ke segmen City Car yang bergaya Sport Utility Vehicle (SUV). Secara eksterior, Suzuki S Presso terlihat tangguh, modern, dan agresif. Hal ini terlihat dari bentuk tubuhnya yang terlihat mengotak serta adanya penggunaan bonnet dengan 4 kotak dan logo khas Suzuki di bagian depan.

Mobil ini memiliki kapasitas 998 cc, 3 silinder segaris dengan tenaga yang dihasilkan sebesar 65,6 hp pada putaran mesin 5.500 rpm dan torsi maksimum 89 Nm di putaran mesin 3.500 rpm.

Harga Mobil Bekas Suzuki S-Presso 1,0 2023 sebesar Rp 100 juta

9. BMW 318i E46 2001 – 2003

BMW 318i E46

Mobil BMW keluaran lama ini memiliki tipe facelift dengan upgrade di beberapa area. Pembaruan paling tampak dari versi sebelumnya adalah di sisi dapur pacu. Mobil keluaran kedua ini telah dibekali mesin 2.0 liter dengan 4 silinder.

Tidak hanya itu saja, mobil keluaran kedua juga telah dilengkapi dengan 6 katup valvetronic DOHC VANOS dua kali lipat lebih tangguh dari versi sebelumnya. Torsi yang dihasilkan dapat mencapai 200 NM di 3.750 RPM. Sedangkan tenaga yang dimuntahkan adalah 143 tenaga kuda di 6.000 RPM.

Harga Mobil Bekas BMW 318i E46 2001 – 2003 Sebesar Rp 80 juta – Rp 90 juta

10. Ford Fiesta 2011

Ford Fiesta 2011

Ford Fiesta 2011 merupakan versi facelift yang lebih fokus pada kenyamanan, keamanan, dan performa. Dari eksterior, Anda bisa melihat desainnya yang mewah. Begitu juga dengan bagian kabin yang sudah dilengkapi dashboard keren.

Tidak hanya itu, di sisi operasinya pun harga mobil bekas dibawah 100 juta ini sudah dibekali mesin Duratec Ti-VCT 4 silinder. Kapasitasnya mesinnya sebesar 1.600 cc dan torsinya bisa mencapai 152 Nm dengan tenaga puncak 120 Hp.

Harga Mobil Bekas Ford Fiesta 2011 Rp  77 juta- Rp 98 juta

Tips Membeli Mobil Bekas

Berikut ini 5 tips yang bisa jadi panduan kamu disaat kamu ingin membeli mobil bekas:

1. Cek status kendaraan, penting sekali sebelum membeli mobil bekas untuuk mengecek status kendaraannya. Apakah mobil tersebut kepunyaan pemilik atau malah curian? Kamu bisa mengeceknya melalui kelengkapan dokumen kendaraan, seperti STNK, BPKB, dan kendaraan itu sendiri.

2. Lakukan test drive terlebih dahulu sebelum membelinya. Hal ini untuk merasakan langsung bagaimana performa mobil di jalanan. Jangan lupa untuk lewati berbagai macam kondisi jalan untuk benar-benar memastikan performa mobil pada banyak situasi. Apabila kamu ingin merasakan ayunan suspensinya, maka bisa mengajak mobil melintasi speed trap atau polisi tidur.

3. Survey tempat membeli. Hal ini penting sekali bagi kamu yang ingin membeli mobil bekas untuk survey tempat terlebih dahulu. Kredibilitas dari tempat membeli sebuah mobil bekas sangat penting, apalagi sampai saat ini masih banyak terjadi kasus penipuan dari berbagai oknum. Oleh sebab itu, penting sekali untuk survey secara offline maupun online untuk memastikan bahwa produk yang akan kamu beli memang berkualitas.

4. Cek fisik dan garansi mobil. Sebelum membeli mobil, penting sekali untuk mengecek kondisi fisik mobil terlebih dahulu, seperti bagian mesin mobil, bagian kaki-kaki mobil, bodi mobil, interior mobil, dan lain sebagainya. Tujuannya untuk mengecek apakah mobil masih dalam kondisi sehat atau tidak, apakah mobil pernah kecelakaan, dll sebagainya.

Nah itu dia 10 mobil di bawah 100 juta yang bagus kamu beli dan tips membeli mobil bekas agar kamu tidak salah membelinya.

Pertanyaan Seputar Tips Membeli Mobil Bekas

[saswp_tiny_multiple_faq headline-0=”h3″ question-0=”Apa saja yang harus di cek ketika membeli mobil bekas?” answer-0=”Survey tempat, cek dokumen kendaraan (STNK, BPKB, dll), cek kondisi fisik dan garansi mobil (mesin mobil, body mobil, kaki-kaki mobil, dll)” image-0=”” headline-1=”h3″ question-1=”Berapa minimal DP mobil bekas?” answer-1=”Bagi kamu yang ingin melakukan pembayaran secara kredit, kamu bisa DP minimal sebesar 30 persen dengan tenor selama 5-6 tahun tergantung dengan kebijakan license masing-masing. Tentunya ini hanya perkiraan, karena kamu bisa juga melakukan kesepakatan harga DP dengan penjual.” image-1=”” count=”2″ html=”true”]

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan