5 Rekomendasi Merk Jok Mobil Terbaik 2022

5 Rekomendasi Merk Jok Mobil Terbaik

Memilih merk jok mobil terbaik merupakan hal yang perlu dilakukan oleh setiap pemilik mobil. Sebab jok mobil memengang kendali dalam hal kenyamanan saat berpergian. Oleh karenanya, perlu sekali untuk mencari tahu merk sarung jok mobil dan bahan yang digunakannya. Dengan tujuan agar mobil menjadi lebih nyaman digunakan saat berpergian.

Pada artikel kali ini, HSR Wheel akan merekomendasikan 5 merk jok mobil yang bisa kamu pilih untuk mobilmu, seperti merk MBTech, Autoleder, Ecoleder, Mastrotto, dan Oriileder. Berikut ini informasi lengkapnya. Simak artikel di bawah ini sampai selesai teman-teman HSR Wheel!

Baca Juga: Cara Membersihkan Jok Mobil yang Benar

5 Rekomendasi Merk Jok Mobil Terbaik

Berikut ini 5 rekomendasi merk jok mobil yang bisa menjadi pilihan kamu. Simak ulasan di bawah ini sampai habis ya!

1. MBTech

Jok Mobil Merk MBtech
Jok Mobil Merk MBtech

Rekomendasi jok yang pertama, yaitu merk MBTech. Merk ini merupakan merek yang paling familiar di kalangan masyarakat. Sebab merk ini memiliki banyak varian model yang bisa disesuaikan dengan modifikasi mobil kamu. Sehingga bisa mendongkrak penampilan interior mobil

Jok mobil merk MBTech biasanya terbuat dari bahan sintensis. Sehingga tidak bisa diragukan lagi kualitasnya. Contoh varian jok dari merk MBTech, ada varian Giorgio, Carrera, Cruiser, New Superior, Camaro, Camaro Fiesta, dan Picasso. Masing-masing varian memiliki tekstur yang berbeda-beda namun kesan elegan dan mewahnya masih menonjol.

Selain varian diatas, MBTech juga telah membuat model lain yang terbuat dari material berkualitas, seperti MB Tech New Superior. Model ini terbuat dari material semi kulit atau kulit sintentis. Kelebihan menggunakan bahan semi kulit adalah lebih tahan terhadap suhu panas. Sehingga akan lebih aman apabila mobil kamu terpapar sinar matahari secara langsung.

2. Autoleder

Jok Mobil Merk Autoleder
Jok Mobil Merk Autoleder

Rekomendasi merk jok mobil kedua, yakni Autoleder. Merk jok mobil ini merupakan merk mobil pertama yang langsung diimpor dari Jerman pada tahun 2012. Hal inilah yang membuat merk Autoleder dinobatkan sebagai merk yang memiliki bahan kulit microfiber dengan kualitas terbaik.

Kelebihan dari merk jok mobil ini adalah bahan yang digunakan untuk membuat jok mobil awet karena terbuat dari kulit asli sehingga tidak mudah robek. Selain itu, merk jok mobil Autoleleder memiliki tekstur yang berbeda-beda, seperti NAPPA, BMW, dan Benz.

3. Ecoleder

Jok Mobil Merk Ecoleder
Jok Mobil Merk Ecoleder

Ecoleder merupakan salah satu merk mobil yang bisa kamu beli karena harganya terjangkau. Merk jok mobil ini terbuat dari material kulit sehingga membuat jok menjadi lebih awet dan tahan lama. Kelebihan dari merk mobil ini adalah sudah adanya teknologi Kuick-Kleen. Sehingga membuat perawatannya menjadi lebih mudah. Merk jok mobil ini juga memiliki beberapa variasi yang stylish sehingga bisa mendongkrak penampilan interior mobil agar terlihat lebih modern.

4. Mastrotto

Jok Mobil Merk Mastrotto
Jok Mobil Merk Mastrotto

Mastrotto merupakan merk yang sudah ada sejak 1958. Merk jok mobil ini terbuat dari 100 persen bahan kulit. Sehingga kesan mewahnya sangat menonjol sekali dan nyaman digunakan untuk sehari-hari. Selain itu, merk jok mobil ini juga terkenal tahan lama dan tahan terhadap kotoran maupun air. Sehingga akan terhindar dari bakteri yang menempel. Namun, jok mobil Mastrotto memiliki kekurangan yaitu sulit untuk dibersihkan.

5. Oriileder

Jok Mobil Merk Oriileder
Jok Mobil Merk Oriileder

Merk jok mobil terakhir yang  bisa jadi bahan pertimbangan kamu adalah merk Oriileder. Merk jok mobil ini merupakan merk lokal yang terbuat dari 75 persen kulit asli atau microfiber. Sehingga membuat pengemudi akan terasa lebih nyaman saat berada di dalam mobil. Kelebihan dari merk Oriileder adalah awet, berkualitas, serta tidak mudah sobek karena telah ada fitur anti UV. Berkat fitur tersebut, warna jok mobil tidak mudah pudar. Sehingga akan enak dilihatnya.

Kesimpulan

Berdasarkan artikel di atas dapat disimpulkan bahwa dalam memilih jok mobil harus mengutamakan kualitasnya agar nyaman digunakan khususnya saat berpergan jarak jauh. Ada 5 rekomendasi merk jok mobil terbaik yang bisa jadi bahan pertimbangan kamu dalam memilih jok mobil, yakni MBTech, Autoleder, Ecoleder, Mastrotto, dan Oriileder.

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan