Cegah Vapor Lock, Bagaimana Caranya?

Cegah Vapor Lock, Bagaimana Caranya

Cegah vapor lock pada sistem pengereman, nyatanya cukup mudah untuk dilakukan lho ! Apalagi bila kamu termasuk tipikal pemilik kendaraan yang memang sudah rutin melakukan pengecekan terhadap komponen-komponen pada mobil. Termasuk, berkaitan dengan sistem pengereman yang menjadi salah satu komponen yang cukup vital dalam berkendara. Tetunya hal ini tidak akan sulit dilakukan. Namun, tidak semua orang paham mengenai istilah atau kondisi berkaitan dengan vapor lock tersebut. Oleh karena itu, berikut pemaparan lengkapnya.

Apa itu Vapor Lock?

Sebelum cegah terjadinya vapor lock, kamu perlu mengetahui terlebih dahulu mengenai apa yang dimaksud dengan hal tersebut. Nah kondisi ini biasanya ditandai dengan tidak berfungsinya sistem pengereman secara optimal. Biasanya disebabkan karena panas yang terjadi di sekitar sistem pengereman sehingga membuat cairannya berubah menjadi wujud uap. Oleh karena itu, dapat membuat regulator tekanan menjadi tidak berfungsi dengan baik. Bahkan, bisa mengalami kegagalan karena ada uap yang bercampur dengan cairan tersebut.

Nah bila kamu perhatikan, kondisi ini tidak jarang menjadi pemicu terjadinya kecelakaan. Apalagi, jika kamu sedang berkendara dengan kecepatan yang cukup tinggi dan sulit untuk dikendalikan. Tentunya, hal ini sangat berbahaya bukan?

Cegah Vapor Lock Dengan Cara Apa?

Dalam hal ini, kamu bisa melakukan cara sederhana untuk mencegah terjadinya vapor lock tersebut. Salah satunya, yakni dengan cara tidak terlalu sering menginjak pedal rem pada mobil. Sebab, perilaku pengemudi yang terlalu banyak menginjak pedal rem dapat menyebabkan terjadinya vapor lock. Nah sebagai gantinya, kamu bisa menggunakan engine brake. Cara tersebut dinilai bisa membantu meminimalisir terjadinya masalah ini.

Selain itu, jangan lupa untuk melakukan penggantian minyak rem secara rutin. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah masuknya uap air pada minyak yang bisa menyebabkan terjadinya vapor lock. Bahkan dikutip dari beberapa sumber, kamu bisa melakukan penggantian secara berkala setiap 40.000 km. Sebab, bila tidak diganti maka dikhawatirkan akan ada uap air atau udara yang terdapat di dalam sistem pengereman. Oleh karena itu, pastikan kamu untuk rutin melakukan pengecekan dan penggantian ya! 

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan