Dampak Mengisi BBM Tidak Sesuai Kompresi Mesin dan Oktan

isi bbm

Mengisi BMM tidak sesuai kompresi mesin dapat menyebabkan beberapa dampak yang bisa merugikan bagi mobil kesayangan kamu. Mengapa demikian? Setiap mobil memiliki kompresi mesin mobil yang berbeda-beda, maka berbeda pula bahan bakar yang digunakan.

Beberapa pemilik mobil di Indonesia, masih banyak yang mengisi BBM kendaraannya tidak sesuai dengan kebutuhan mesin. Jika terus menerus dibiarkan, hal ini akan mempengaruhi keawetan dan performa mesin kendaraan.

Apa Dampak Mengisi BBM Tidak Sesuai Kompresi Mesin?

Setiap kendaraan memiliki rasio kompresi yang berbeda-beda, sebab itu berbeda pula bahan bakar dan nilai oktan yang digunakan. Penting bagi setiap pemilik mobil mengikuti anjuran pabrikan dengan oktan yang telah ditentukan. Jika tidak, akan berdampak buruk pada mesin mobil.

Mobil yang tidak diisi dengan oktan sesuai kompresi mesin dapat menyebabkan penimbunan kerak karbon di ruang bakar. Hal ini disebabkan akibat terjadinya pembakaran yang kurang sempurna, sehingga mesin mobil menjadi kurang bertenaga akibat penumpukan karbon tersebut.

Masalah lainnya, injector mobil dapat tersumbat dengan masalah-masalah lainnya. Sebab, menggunakan bahan bakar nilai oktan yang terlalu rendah dan terlalu tinggi juga tidak baik untuk performa mesin kendaraan. Maka, pemilik kendaraan harus mengetahui spesifikasi mobil yang dimilikinya.

Jenis-Jenis Nilai Oktan

Sebagai pemilik mobil, sangat penting mengetahui spesifikasi mobil yang dimilikinya dan mengisi BBM sesuai yang telah dianjurkan. Selain itu, setiap mobil mempunyai perbadingan kompresinya masing-masing, dari situlah bisa ditentukan minimal oktan untuk mobil tersebut. Agar tidak bingung, berikut daftar nilai oktan yang dijual di SPBU Indonesia.

  • Pertamina: Premium (RON 88), Pertalite (RON 90), Pertamax (RON 92), Pertamax Turbo (RON 98)
  • Shell: Super (RON 92), V-Power (RON 95)

Selain itu, di bawah ini merupakan nilai oktan atau RON (Research Octane Number) Rasio Kompresi Ideal penggunaan pada mobil:

  • RON 88 (7-9:1)
  • RON 90 (9-20:1)
  • RON 92 (10-11:1)
  • RON 95 (11-12:1)

Nah, itu dia jenis-jenis nilai oktan yang bisa kamu gunakan sebagai petunjuk saat akan mengisi BBM. Setelah mengetahui dampak mengisi BBM tidak sesuai komprsi mesin, diharapkan bisa beralih dengan mengisi BBM yang sesuai anjuran setiap mobil.

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan