Pabrikan Esemka Bangkit Lagi ?

Esemka

Esemka -Setelah lama tak mendengar kabar. Kini Presiden Joko Widodo meresmikan pabrik dari PT. Solo Manufaktur Kreasi (SMK) yang berada di Boyolali. Rencananya PT. Solo Manufaktur Kreasi (SMK) akan meluncurkan kendaraan niaga ringan yang diberi nama Esemka Bima 1.2 L dan 1.3 L. Untuk harganya sendiri diperkirakan tidak lebih dari 150 juta rupiah.

Menurut Direktur PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK) mengatakan bahwa perusahaan untuk saat ini sedang fokus untuk memproduksi mobil pick-up dan sedang berjalan. Selain itu, Direktur PT. Solo Manufaktur, Eddy juga mengatakan bahwa mobil Esemka bukan milik pemerintah meskipun ada nama nasionalnya dan tidak mendapat fasilitas sepersenpun dari Pemerintah Pusat.

Selain itu menurut Presiden Komisaris PT. SMK, Sukiat mengatakan bahwa mobil nasional ini akan segera masuk tahap akhir diskusi dalam proyek pembuatannya. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Presiden Komisaris PT. SMK, Sukiat. Sukiat menambahkan bahwa produk baru dari Esemka akan segera berjalan setelah rampungnya proyek Alat Mekanis Multiguna Pedesaan.

Sukiat berpendapat bahwa rilisan mobil ini bukan merupakan rilisan yang beredar sebelumnya yaitu Garuda 1. Sukiat mengatakan bahwa konsep SUV akan menjadi pokok bahasan Esemka mengenai proyek barunya. Tahun 2019 merupakan tahun yang pas untuk PT. SMK memulai pengembangan mobil barunya, tentunya setelah program kendaraan pedesaan yang baru saja digarap pihak PT. SMK.

Penulis : Fauzan Perdana

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan