Daihatsu Ceria 2003, Mobil Murah dengan Harga 30 Jutaan!

daihatsu ceria 2

Daihatsu Ceria 2003 merupakan mobil mungil  dan praktis yang hadir di era tahun 2000-an. Mobil ini bisa dibilang sesepuhnya mobil Low Cost Green Car (LCGC) saat ini karena harganya memang sudah sangat murah pada zamannya. Mobil ini juga biasa disebut dengan Daihatsu Mira karena menggunakan platform Kei Car ala Jepang.

Mobil dengan bodi kecil mungil ini pernah berjaya pada masanya. Misalnya saja di Malaysia, mobil ini dinamai dengan Perodua Kancil yang diproduksi mulai tahun 1994 hingga 2009. Kehadirannya juga diminati oleh banyak para pemula dan bisnis les mengemudi lantaran bodinya yang praktis dan terkenal irit bahan bakar.

Produksinya semakin meningkat sejak Desember 1995, mulai dari 50.000 unit menjadi 100.000 unit di awal tahun 1997, setelah itu meningkat kembali di tahun 1998 menjadi 250.000 unit. Akan tetapi, berbeda dengan di Indonesia. Daihatsu Ceria hadir di tahun 2000-an menggunakan versi Rebadged dari Perodua Kancil.

Hal ini disebabkan PT Astra Daihatsu Motor ingin mengikuti jejak kesuksesan Kancil di Malaysia. Maka, versi pertamanya Daihatsu Ceria memang terlihat mirip dengan pendahulunya di Jepang, yaitu Daihatsu Mira. Tapi seiring perkembangan waktu Daihatsu Ceria mengalami versi facelift.

Desain Eksterior dan Interior

Daihatsu Ceria 2003 hadir dengan kesan yang lebih retro dari versi sebelumnya. Hal ini terlihat dari lampu depan dan seinnya yang berbentuk bundar sehingga terlihat lebih stylish. Bodinya yang ramping juga memberikan banyak kemudahan bagi para pemula, misalnya ketika hendak parkir atau berada di kemacetan. Walaupun bodinya sendiri memang terlihat kotak dengan perpaduan sudut tajam sehingga menjadi kurang diminati.

Sedangkan untuk bagian interiornya memang memiliki fitur yang sederhana. Akan tetapi tingkat kenyamannya terbilang masih di bawah mobil hatchback saat ini. Fitur yang disediakan pada mobil ini memang standar seperti AC, Power Window, dan radio tape. Tetapi, walau kecil mobil ini mempunyai daya tampung hingga 5 orang dengan suspensi yang sangat mumpuni.

Mesin Daihatsu Ceria

Soal mesin, Daihatsu Ceria memiliki kapasitas sebesar 850 cc. Mesinnya menggunakan 3 silinder SOHC. Tenaga yang dihasilkan memang tegolong kecil karena hanya mencapai hingga 36 hp atau setara dengan 5.500 rpm dengan torsi puncak sebesae 63 nm di putaran 3.200 rpm.

Walaupun demikian, hanya dengan mengeluarkan biaya sekitar Rp 30 jutaan memang cukup worth it jika ingin membawa pulang mobil Daihatsu Ceria, mengingat saat ini banyak mobil-mobil yang lebih lawas dipatok dengan yang jauh lebih tinggi.

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan