Sunroof Mobil HRV Butuh Dirawat Ya! Gini Caranya!

Sunroof mobil HRV

Mobil HRV merupakan salah satu jenis mobil SUV yang memiliki tampilan yang elegan dari sisi eksteriornya. Dari sisi eksteriornya mobil HRV telah dilengkapi lampu depan mobil yang runcing dan tajam. Bagian samping terlihat lebih aerodinamis dengan ground clearance yang lumayan tinggi khas SUV. Selain itu, mobil HRV juga telah dilengkapi dengan panoramic sunroof yang akan memudahkan kamu untuk melihat alam sekitar saat berkendara.

Baca Juga: Perbedaan Sunroof dan Moonroof

Apa Sih Panoramic Sunroof?SUnroof Mobil HRV

Panoramic Sunroof adalah bagian atas mobil yang bisa kamu gunakan untuk melihat langit dan sebagai penyegar udara. Dengan adanya sunroof ini membuat mobil HRV terlihat lebih mewah dan bisa mengurangi bau pada mobil karena sirkulasi udara di mobil dapat meningkat.

Saat kendaraanmu diparkir, suhu mobil akan naik dan mengeluarkan zat yang tidak bagus untuk kesehatan. Dengan adanya sunroof ini maka masalah tersebut bisa diatasi, yaitu dengan membuka panoramic sunroof ketika kamu sedang memarkirkan kendaraaanmu.

Mempunyai panoramic sunroof membutuh perawatan extra agar awet. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini.

Cara Merawat Sunroof Mobil HRV

Sunroof mobil ternyata juga butuh perawat loh guyss, tidak hanya kaki-kaki mobil saja yang dirawat. Terus gimana dong cara merawat sunroof mobil? Berikut ini tips merawat sunroof mobil:

1. Buka dan Tutup Sunroof Mobil HRV Minimal Satu Bulan Sekali

Cara sederhana untuk merawat sunroof mobil, yaitu dengan membuka dan menutup sunroof mobil HRV minimal satu bulan sekali. Tujuannya agar tetap licin atau keset saat digunakan. Cara ini tidak memerlukan biaya yang banyak dan tidak akan mengganggu aktivitasmu atau hari liburmu.

2. Bersihkan Sunroof Mobil Dari Kotoran & Debu Yang Menempel

Untuk mempersihkan bagian karet, kamu membutuhkan cairan silicon spray agar karet tetap elastis saat sunroof terpapar sinar matahari karena bagian ini merupakan bagian terpenting dari sunroof.

Selain itu, bersihkan juga jalur air sunroof dari genangan air agar tidak karatan. Jika ingin lancar buka tutup sunroof maka kamu bisa menyemprotkan cairan pembersih pada bagian buka tutup sunroof.

3. Pasang Kaca Film Pada Sunroof Mobil

Kaca film ini dapat melindungi sunroof dari debu dan kotoran. Selain itu, saat terjadi benturan dengan mobil lain atau benda maka pecahan kaca tidak akan jatuh mengenaimu.

Nah, sekarang sobat HSR sudah tahu kan cara merawat sunroof mobil HRV. Sayang kan, jika mobil bagus dan elegan sejenis HRV sunroofnya rusak.

Baca Juga: Ketahui Perbedaan Sunroof, Moonroof, dan Panorama Roof Sebelum Modifikasi!

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan