Ciri Mobil Bekas Banjir Yang Wajib Kamu Pahami

Ciri Mobil Bekas Banjir

Membeli mobil bekas adalah satu alternatif bagi kamu yang ingin menghemat pengeluaran. Namun, ingin memiliki kendaraan sendiri. Harga mobil bekas lebih murah dua kali lipat daripada mobil baru. Akan tetapi tentu dengan harga yang pastinya lebih murah. membeli mobil bekas memiliki beberapa resiko, diantaranya performa mesin mobil yang menurun, mobil bekas tersebut pernah mengalami kecelakaan atau sering terendam banjir. Apabila mobil tersebut sering terendam banjir maka akan merusak komponen mobil.

Oleh karena itu, sebelum membeli mobil bekas maka sebaiknya kamu harus memeriksa kondisi mobil tersebut agar kamu tidak menyesal setelah membelinya. Berikut ini ciri mobil bekas banjir yang wajib kamu pahami agar kamu tidak menyesal nantinya.

Baca Juga: Mobil Bekas 60 Jutaan, Mulai Dari Xenia dan Ayla di Jawa Timur

5 Ciri Mobil Bekas Banjir

Mengenali kondisi mobil bekas sebelum membeli adalah hal yang sebaiknya kamu lakukan. Kamu harus benar-benar cermat dalam mengecek seluruh kondisi mobil. Apalagi jika mobil bekas dijual dengan harga yang sangat murah maka harus curiga.

Karena pada umumnya harga akan berbanding lurus dengan kualitas mobil. Bisa jadi mobil yang dijual dengan harga yang murah mengalami banyak kerusakan. Oleh karena itu, sebelum membeli mobil maka sebaiknya jangan pernah teriming-teriming dengan harga yang murah.

1. Cek Seluruh Bagian Interior Mobil Secara Cermat

Saat kamu akan membeli mobil bekas maka kamu harus mengecek bagian dalam mobil. Liat bagian karpet mobil. Apabila karpet tersebut mengembang maka mobil tersebut sering terendam banjir.

Selain memeriksa karpet mobil, kamu bisa mengecek bagian door trim, sela-sela jok mobil, lubang kisi-kisi AC, sudut panel dan kabel di belakang dashboard, penutup speaker. Karena biasanya endapan kotoran masih menempel bagian-bagian situ.

Perhatikan juga kisi-kisi radiator mobil. Apabila kamu menjumpai adanya sampah, sudah rusak, atau bahkan sudah tidak original maka mobil bekas tersebut sudah pernah terendam banjir.

2. Cek Bagian Mesin Mobil Bekas

Ciri Mobil Terendam Banjir

Mobil yang sudah pernah terendam banjir, biasanya warna oli mobil akan berubah. Karena oli akan bercampur dengan air menyebabkan oli berubah warna menjadi coklat keputihan. Perhatikan juga suara mesin mobil tersebut. Apabila suara mobil tersebut kasar dan keras daripada biasanya maka kemungkinan besar mesin mobil telah kemasukan air yang menyebabkan suara mobil menjadi rusak.

3. Cek Bagian Elektronik Mobil Bekas

Mobil yang pernah terendam banjir, biasanya mengalami kerusakan pada bagian elektronik, seperti audio mobil, AC, wiper, dan perangkat elektronik yang lainnya. Karena barang elektronik sangat rentan rusak apabila kemasukan air.

Selain mengecek bagian elektronik pada mobil, maka kamu juga harus mengecek lampu indikator Electric Power Steering (EPS) yang ada pada bagian dashboard mobil. Apabila lampu EPS rusak maka mobil bekas tersebut pernah kemasukan air. Karena lampu EPS sangat rentan rusak apabila terendam banjir.

4. Teliti Apakah Mobil Bekas Itu Berkarat atau Jamuran

Mobil yang pernah terendam banjir biasanya akan mengalami perkaratan dan juga jamuran. Kamu bisa mengecek pada bagian rem tangan. Apabila rem tangan tersebut mengalami perkaratan maka mobil tersebut pernah terendam banjir.

Selain mengecek rem tangan maka kamu bisa mengecek bagian bumper mobil dengan detail agar kamu bisa melihat kondisi mobil dengan sangat jelas.

5. Aroma Mobil Tidak Sedap

Mobil yang pernah terendam banjir, pada umumnya bagian interiornya akan bau apek, Aroma ini sulit untuk dihilangkan karena adanya endapan lumpur di bagian karpet bawah, door trim, atau jok mobil.

Baca Juga: Menghilangkan Bau Tidak Sedap di Mobil, Begini Caranya

6. Periksa Riwayat Service Pada Mobil Bekas

Kamu juga harus mengecek riwayat service mobil bekas. Karena mobil yang terawat adalah mobil yang melakukan perawatan secara teratur pada bengkel yang resmi.  Kamu bisa memeriksa ulang masalah-masalah mobil tersebut pada bengkel mobil yang bersangkutan.

Baca Juga: 7 Cara Memilih Mobil Bekas Berkualitas & Murah

HSR Wheel

Brand velg mobil asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013. Tujuan berdirinya HSR Wheel adalah untuk memenuhi kebutuhan para penggemar modifikasi mobil yang menginginkan velg kualitas terbaik dengan harga relatif terjangkau.

Artikel yang Direkomendasikan